Reporter : Nella Rachma
Apel pengamanan dipimpin oleh Kapolres Bojonegoro AKBP Wahyu S Bintoro dan diikuti oleh anggota TNI -Polri, Dishub, Satpol PP dan beberapa instansi terkait kurang lebih 876 personil.
Sebelum memberikan arahan Kapolres mengucapkan selamat natal kepada anggota yang merayakan. Dalam arahannya Kapolres mengatakan bahwa, pengamanan perayaan pergantian malam tahun baru pihaknya telah melaksanakan kesiapan dengan membagi menjadi tiga ring.
Sesuai dengan rencana kegiatan, di ring satu anggota melaksanakan patroli seputaran alun-alun karena di Alun-alun akan dilaksanakan car free night, ring dua pengamanan tempat parkir dan ring tiga di luar kota (perbatasan kota) adalah ring yang mendapatkan perhatian utama untuk dilakukan penyekatan pada kendaraan berknalpot brong yang hendak masuk wilayah kota.
"Kegiatan malam nanti akan ada 7 lokasi yang menyelenggarakan hiburan yang harus mendapatkan pengamanan dan yang menjadi focus pengamanan adalah nanti malam di Alun-alun Bojonegoro," ucapnya saat memimpin Apel pengamanan
"Nanti kalau ada yang menggunakan knalpot brong langsung kita beri tindakan, tidak ada lagi knalpot brong yang masuk di dalam kota," imbuhnya.
Kapolres menekankan kepada anggota untuk melakukan pengamanan dengan santun dan tidak melakukan tindakan arogan, kalau nanti malam ada yang melakukan pelanggaran pihaknya memerintahkan kepada anggota untuk dilakukan tindakan tegas dan profesional.
"Jangan sampai dalam pengamanan nanti ada yang menjadi korban baik itu dari anggota maupun dari masyarakat, kalau ada yang melanggar langsung tindak tegas jangan ada kekerasan," tuturnya
Diakhir arahannya, Kapolres mengajak seluruh anggota yang melaksanakan tugas untuk berdo'a meminta perlindungan kelancaran dan keamanan dalam menjalankan tugas.
Sementara itu untuk pengamanan wilayah perbatasan kota selain disiagakan TNI, Polri dan Dishub juga disiapkan tim penjinak bom (jibom) dari Brimon Detasmen C Bojonegoro. (Ney/Lis)
from SuaraBojonegoro.Com | Bojonegoro Online Portal & News | Kabar Lokal Untuk Nasional http://ift.tt/2hzobC4
0 komentar:
Posting Komentar