Reporter : Sasmito Anggoro
Upayanya yang terus menerus dekat dengan masyarakat baik kalangan muda, tua atau anak anak terus dilakukan seperti ketika berdinas sebagai Kapolsek Plumpang yang tak pernah berhenti pagi, siang dan malam untuk terua menyaoa masyarakat.
Kini, Sebagai pimpinan di Kepolisian Sektor Trucuk Polres Bojonegoro, AKP Singgih Sujianto berupaya untuk lebih dekat dengan warga masyarakatnya dengan banyak cara, salah satunya dengan melaksanakan shalat jum'at di desa-desa di Kecamatan Trucuk.
Seperti yang terlihat pada Jum'at (30/12) siang, Kapolsek Trucuk AKP Singgih Sujianto melaksanakan sholat jumat dimasjid Al-Barokah Desa Banjarsari Kecamatan Trucuk dan sekaligus meminta waktu kepada takmir Masjid untuk memperkenalkan diri sebagai Kapolsek baru.
"Kami di sini sebagai orang baru, mungkin bagi anda semua masih belum tahu dan bertanya-tanya siapa Polisi baru di Polsek Trucuk itu?..Saya adalah Singgih Sujianto, di Polsek Trucuk ini menggantikan pak Sareng sebagai Kapolsek Trucuk yang baru," tuturnya dihadapan jamaah.
Dalam perkenalannya Kapolsek juga memberikan himbauan kamtibmas menjelang tahun baru, bahkan AKP Singgih membuat banner kamtibmas menjelang pergantian tahun yang bertuliskan "Udah ngak zaman ngerayain tahun baru hura-hura, mabok-mabokan, bakar kembang api dan petasan, mending kita berzikir, ramaikan masjid dan tempat ibadah"
Diakhir perkenalannya, AKP Singgih kemudian mohon bantuan kepada jemaah di Masjid Al-Barokah dan seluruh warga Desa Banjarsari Kecamatan Trucuk untuk membantu tugas-tugas Polri dalam melaksanakan tugas, terutama mengenai gangguan kamtibmas. (ang)
from SuaraBojonegoro.Com | Bojonegoro Online Portal & News | Kabar Lokal Untuk Nasional http://ift.tt/2iNynrC
0 komentar:
Posting Komentar