Reporter : Sasmito Anggoro
Konsulidasi internal kali ini dilakukan oleh Agus Maimun yang juga didampingi anggota Fraksi PAN DPRD Bojonegoro diantaranya adalah ketua DPD PAN Bojonegoro, Suyuthi, Sugeng Anggoro, Lasuri, Zaenuri dan pengurus DPD PAN lainnya yang bertempat di Salah satu Warung Lesehan di kecamatan Padangan, Bojonegoro, yang juga bersamaan dengan Musyawarah Cabang di Dapil IV.
Dalam penyampaianya dihadapan kader PAN dari Dapil IV yaitu kecamatan Bubulan, Margomulyo, Temayang, Gondang, Sekar, Ngraho, dan Tambakrejo, Agus Maimun menyampaikan bahwa ada kekuasaan dari Cina yang mengendalikan pemerintahaan saat ini.
"Kondisi isu kebangsaan saat ini dimana pemerintah yang berkuasa telah dikendalikan oleh Cina," Katanya.
Dalam kondisi seperti ini, Agus Maimun juga berharap dan mengingatkan kepada Kader PAan bahwa peran partai politik khususnya PAN dalam menghadapi era MEA dan kepungan asing china, harus ditingkatkan kewaspadaan, terlebih lagi soal kebersamaan harus terus di perkuat.
"Kuta juga harus mewaspadai adanya isu perpecahan yang mulai menggelontor saat ini, dan kader PAN harus terus bisa menepis segala isu untuk terus menguatkan Partai dan juga masyarakat," Tambahnya.
Dalam menghadapi isu Pilkada Bojonegoro mendatang, kader PAN juga diharapkan tidak terpancing oleh isu politik, dan tetap menunggu keputusan Partai. (Ang)
from SuaraBojonegoro.Com | Bojonegoro Online Portal & News | Kabar Lokal Untuk Nasional http://ift.tt/2iScQCo
0 komentar:
Posting Komentar