Portal berita dari seluruh Indonesia dan Terkini

Minggu, 30 April 2017

Kelompok Tani Desa Bakung Lakukan Pengendalian Hama Tikus

Reporter: Iwan Zuhdi

suarabojonegoro.com -  Kelompok tani 'Tani Makmur' Desa Bakung Kecamatan Kanor Kabupaten Bojonegoro, pagi ini Senin (1/5/17) melakukan kegiatan gotong royong untuk membasmi hama tikus dan penggerek batang (PB).

Kegiatan pengendalian hama tersebut dinilai sangat perlu, sebab menjelang musim kemarau hama tikus sangat cepat berkembang biak, terutama di wilayah Kanor.

Puryanto, ketua kelompok tani 'tani makmur' mengucapkan trimakasih banyak kepada pihak kantor PHP (pengamat hama penyakit) atas kepedulian dan keikutsertaan memperhatikan masalah petani.

"Juga untuk PPL yang telah memberi bantuan pestisida untuk mengendalikan tikus yang menyerang padi petani di wilayah kami, yang baru berumur 3 sampai 4 minggu ini," katanya.

Dikatakan pula oleh PPL setempat, Ishak Riyanto, mengatakan, Dinas Pertanian Bojonegoro selama ini tidak merekom penggunaan strom listrik untuk pengendalian tikus. Pengendalian sekarang ini menggunakan pestisida khusus untuk hama tikus (Basmikus).

"Juga pakai bubuk belerang yang dibakar lalu dimasukan lubang rumah tikus. Tikus akan mati kena asapnya," jelasnya.

Ishak sapaan alumnus Fakultas Pertamian Unigoro ini pun mengatakan, serangan tikus harus segera dikendalikan karena perkembanganya cepat sekali.

"Dalam setahun sepasang dapat berkembang biak sekitar 2050 ekor. Hama ini juga sangat merusak padi yang menjadi harapan petani," tambah pria yang juga Guru SMK di Balen Jurusan Pertanian itu.

Meski populasi hama tikus di wilayah Kanor belum masif, pihaknya akan terus melakukan pencwgahan sedini mungkin.

"Sebelum populasinya meledak, ini segera kita kendalikan," pungkasnya. (wan/red).


from SuaraBojonegoro.Com | Bojonegoro Online Portal & News | Kabar Lokal Untuk Nasional http://ift.tt/2pN3kEa

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Kelompok Tani Desa Bakung Lakukan Pengendalian Hama Tikus

0 komentar:

Posting Komentar