Reporter : Bima Rahmat
suarabojonegoro.com - Surat Tugas yang diberikan oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) kepada Pudji Dewanto akhirnya diperpanjang. Perpanjangan tersebut disampaiakan oleh Choirul Anam, selaku Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PPP, Kabupaten Bojonegoro,
Melalui sambungan WhatsAppnya dirinya menyatakan bahwa Surat Tugas (ST) untuk bakal calon Bupati Bojonegoro, Pudji Dewanto diperpanjang hingga tanggal 15 Desember 2017 mendatang.
"Alhamdulillah perpanjangan surat tugas dari DPP sudah turun", katanya.
Pria yang sekaligus menjabat sebagai Ketua Badan Kehormatan Dewan (BK) ini menegaskan bahwa dengan perpanjangan ST tersebut DPD PPP, Kabuapten Bojonegoro, secepat mungkin untuk bisa berkoalisi serta mengerucutkan nama pasangan.
"Mohon doa nya nggeh untuk Bojonegoro ke depan yang lebih Percaya Diri", ujarnya.
Sementara itu Pudji Dewanto, terkait dengan perpanjangan ST yang diberikan oleh DPP PPP pihaknya, ia menegaskan bahwa akan mengikuti segala mekanisme yang ada di PPP.
"Sebagi penerima tugas saya melaksanakan dan melaporkan kepada pemberi tugas", pungkasnya. (Bim/red).
suarabojonegoro.com - Surat Tugas yang diberikan oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) kepada Pudji Dewanto akhirnya diperpanjang. Perpanjangan tersebut disampaiakan oleh Choirul Anam, selaku Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PPP, Kabupaten Bojonegoro,
Melalui sambungan WhatsAppnya dirinya menyatakan bahwa Surat Tugas (ST) untuk bakal calon Bupati Bojonegoro, Pudji Dewanto diperpanjang hingga tanggal 15 Desember 2017 mendatang.
"Alhamdulillah perpanjangan surat tugas dari DPP sudah turun", katanya.
Pria yang sekaligus menjabat sebagai Ketua Badan Kehormatan Dewan (BK) ini menegaskan bahwa dengan perpanjangan ST tersebut DPD PPP, Kabuapten Bojonegoro, secepat mungkin untuk bisa berkoalisi serta mengerucutkan nama pasangan.
"Mohon doa nya nggeh untuk Bojonegoro ke depan yang lebih Percaya Diri", ujarnya.
Sementara itu Pudji Dewanto, terkait dengan perpanjangan ST yang diberikan oleh DPP PPP pihaknya, ia menegaskan bahwa akan mengikuti segala mekanisme yang ada di PPP.
"Sebagi penerima tugas saya melaksanakan dan melaporkan kepada pemberi tugas", pungkasnya. (Bim/red).
from SuaraBojonegoro.Com | Bojonegoro Online Portal & News | Kabar Lokal Untuk Nasional http://ift.tt/2zEBMlp
0 komentar:
Posting Komentar