Portal berita dari seluruh Indonesia dan Terkini

Rabu, 16 Mei 2018

Hormati Mereka



BOGOR-RADAR BOGOR,Serangkaian aksi terorisme di Surabaya tidak hanya meluluhlantakkan sejumlah bangunan. Sebuah nilai sosial yang fundamental juga dirusak oleh kelompok ekstrem tersebut. Salah satunya penggunaan busana niqab (hijab bercadar).
Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin meminta masyarakat menghor­mati para wanita muslim yang menggu­nakan cadar.
”Saya berharap mereka-mereka yang menggunakan cadar yang kemudian merupakan haknya harus dihargai dan dihormati,” kata Lukman di kantor Presiden, Jakarta, kemarin (15/5).
Keberadaan wanita bercadar, menurut Lukman, menandakan bahwa masyarakat Indonesia beragam, sehingga harus dihormati dan dihargai. Mereka yang menggunakan cadar, kata dia, sebagian dilatarbelakangi paham keagamaan yang mereka yakini.
Apa yang disampaikan Lukman, menyusul sentimen negatif terhadap wanita bercadar pasca rangkaian serangan bom yang terjadi. Salah satu terduga teroris yang melakukan pengeboman di salah satu gereja di Surabaya merupakan wanita bercadar.
Dia adalah Puji Kuswati yang melakukan pengeboman di Gereja Kristen Indonesia (GKI) Jalan Diponegoro Surabaya, Minggu (13/5) lalu. Baca selengkapnya di Epaper Radar Bogor hari ini (cr3/d)

Sumber : Radar Bogor




from ENTER BOGOR https://ift.tt/2wJeBJZ

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Hormati Mereka

0 komentar:

Posting Komentar