BOGOR-RADAR BOGOR,52.477 warga Kota Bogor belum memiliki KTP elektronik (KTP-el)membuat Disdukcapil Kota Bogor memilih untuk jemput bola.
Kepala Bidang Kependudukan, Agus Suparman menyebut perekeman KTP dapat dilakukan di pusat perbelanjaan seperti Bogor Trade Mall. Tidak hanya itu pihaknya juga akan menerjukan personil lewat mobil dan motor keliling.
Untuk yang sakit, caranya lurah membuat surat ke dinas. Selanjutnya, diinput lalu akan dijadwalkan untuk langsung melakukan perekaman.
“Melakukan perekaman ke rumah yang bersangkutan. Jadi yang bersangkutan tidak usah jalan, jika memang benar-benar sakit,” ujarnya.
Upaya selanjutnya akan melakukan pemberian surat ke sekolah–sekolah. Ia mengakui, masih ada beberapa yang belum bisa dicetak karena kemungkinan data kurang jelas.
“Yang bersangkutan harus datang langsung ke Disdukcapil, cukup dengan membawa kartu keluarga (kk). Semua kegiatan terkait dengan administrasi kependudukan tidak ada biaya alias nol rupiah,” tegasnya.(cr4)
Sumber : RADAR BOGOR
from ENTER BOGOR https://ift.tt/2LK3KkX
0 komentar:
Posting Komentar