Portal berita dari seluruh Indonesia dan Terkini

Minggu, 30 Desember 2018

Pamijahan Disapu Puting Beliung, Bocah 8 Tahun Terluka Tertimpa Reruntuhan Rumah


BOGOR-RADAR BOGOR, Kampung Gunung Parakan Sagu RT 03/08, Desa Gunung Picung, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor, disapu angin puting beliung, Kamis (27/12/2018).
Akibatnya, satu unit rumah milik warga atas nama Sopiyan Efendi rusak berat. Selain merusak rumah, angin puting beliung juga membuat seorang bocah terluka pada bagian kepala akibat tertimpa reruntuhan atap bangunan atas nama Maura (8).
Sekretaris BPBD Kabupaten Bogor, Budi Pranowo mengatakan, pihaknya telah melakukan penanganan bersama unsur Muspika Pamijahan dan warga sekitar. Untuk  sementara, korban dievakuasi ke rumah kerabat terdekat yang aman. Serta memberikan pertolongan pertama kepada korban luka.
“Sementara semua korban sudah dievakuasi, dan kami mendata rumah yang rusak terkena puting buliung,” ucapnya.
Kasi Data dan Informasi Staklim Bogor Hadi Saputra mengungkapkan, selama musim penghujan petir, hujan lebat dan angin kencang berpotensi besar terjadi. Tentunya, kondisi ini perlu diwaspadai khususnya wilayah Bogor Barat.
“Semua kecamatan di Bogor Barat berpotensi bencana, apalagi hujan lebat terjadi antara sore dan malam hari,” tukasnya. (nal/c)


from ENTER BOGOR http://bit.ly/2s3s36d

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Pamijahan Disapu Puting Beliung, Bocah 8 Tahun Terluka Tertimpa Reruntuhan Rumah

0 komentar:

Posting Komentar